Riza Patria Bantah Taufik Pindah Haluan ke NasDem

  • Bagikan
Rumah Dinas Lurah
Ketua DPD Gerindra DKI Ahmad Riza Patria/Net
image_pdfimage_print

Realitarakyat.com – Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria membantah isu jika Wakil Ketua DPRD DKI M Taufik berpindah haluan partai.

Riza mengatakan Taufik juga pernah menyatakan tak keluar dari Partai Gerindra.

“Nggak, nggak ada sudah pernah bicara pak Taufik tidak keluar dari Partai Gerindra,” kata Riza kepada wartawan, Rabu (30/3/2022).

Wakil Gubernur DKI Jakarta ini menyebut pihak DPD Partai Gerindra tidak menerima surat apapun terkait Taufik.

Riza menjelaskan Taufik merupakan bagian dari pendiri Partai Gerindra di DKI Jakarta. Taufik juga disebut sebagai senior Partai Gerindra DKI sejak awal berdiri.

Berkenaan dengan itu Riza menegaskan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik sampai sekarang masih jadi bagian Partai Gerindra DKI.

“Tidak ada, tidak ada. Pak Taufik itu kan pendiri partai di Gerindra DKI Jakarta dulu bersama-sama. Bersama – sama Partai Gerindra di DKI Jakarta sejak awal,” ungkap Riza.[prs]

 

  • Bagikan